Hapus Tato di Lapas, Hijrah Tanpa Batas
Bulan Ramadhan menjadi momen yang tepat untuk berhijrah dan fokus kembali beribadah. Hal ini menjadi kesempatan bagi mereka yang sebelumnya memiliki tato di tubuhnya untuk membersihkan diri secara lahiriah. Sehingga ibadah yang dilakukan selama bulan suci dapat lebih khusyu.
Baznas (Bazis) Provinsi DKI Jakarta memfasilitasi warganya yang berniat untuk berhijrah dan menghilangkan gambar tato pada tubuhnya melalui program Hapus Tato (Hapta) yang akan diselenggarakan selama 25 hari selama bulan Ramadhan di Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur.
Program ini sangat terbuka bagi masyarakat maupun kawula muda mudi DKI Jakarta yang ingin berhijrah. Ini sebagai jembatan bagi mereka untuk menjemput kebahagiaan dan keberhakan dalam hidup. Diharapkan program ini dapat bermanfaat bagi mereka yang bersungguh-sungguh menuju kebaikan.
Dalam mensukseskan program ini, dibutuhkan kolaborasi bersama agar menjadi jalan bagi mereka untuk berubah menjadi lebih baik. Kami ingin mengajak kamu untuk ikut berkontribusi mendukung saudara-saudara kita untuk mencapai tujuannya berhijrah dengan salurkan donasi terbaikmu.
Segera salurkan donasi terbaikmu dengan cara:
1. Klik tombol “Donasi Sekarang”
2. Masukkan nominal donasi
3. Pilih metode pembayaran (GoPay/ShopeePay/BCA/DKI/BNI/BRI/Mandiri)
4. Selesai
Tak hanya mendoakan dan berdonasi untuk kebaikan mereka, kamu juga bisa membagikan halaman galang dana ini agar semakin banyak yang turut berpartisipasi pada program ini.